Definition List

Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian. - Pramoedya Ananta Toer

Tempat Favorit Mahasiswa PKN STAN

Air Mancur

Tempat legendaris yang menjadi ikon kampus PKN STAN. Biasanya mahasiswa menjadikan tempat ini sebagai tempat foto. Ada yang bilang bukan Mahasiswa PKN STAN jika belum foto di sini. Spot ini juga sering digunakan untuk nongkrong sore hari. Tapi jangan coba-coba untuk berenang atau sekedar menceburkan diri di sini karena ada isu pernah ada mahasiswa DO karena melakukannya.

Gedung P (Perpustakaan)

Perpustakaan PKN STAN biasa digunakan mahasiswa untuk mengerjakan tugas, kerja kelompok, atau sekedar numpang ngadem sambil menunggu jam kuliah selanjutnya. Suasananya hening cocok untuk belajar atau untuk istirahat sejenak. Ada ruang multimedia di perpustakaan yang memiliki fasilitas internet dan WIFI yang mumpuni. Fasilitas ini bisa kita gunakan secara gratis.

Plasa Mahasiswa (Plasma)

Tempat yang digunakan sebagai tempat berkumpul Elemen Kampus termasuk BEM dan BLM. Tempat ini bisa digunakan sebagai tempat untuk rapat, acara-acara kecil, pameran, dll.

Gedung G

Tempat ini biasa digunakan untuk acara-acara penting seperti wisuda, Pekma, Porma, dll. Selain itu di sini juga sering digunakan untuk kuliah umum yang diisi oleh para narasumber hebat dari berbagai latar belakang dan profesi. Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ingin menggunakan gedung ini untuk mengadakan acara atau kegiatannya bisa mengajukan perizinan ke Sekretariat PKN STAN dengan proses / tata cara yang telah ditentukan.

Student Center

Student Center adalah tempat untuk pusat kegiatan mahasiswa. Gedung ini biasa digunakan untuk acara-acara kemahasiswaan dan juga tempat favorit untuk mengerjakan tugas kelompok maupun rapat-rapat organisasi. Batas maksimal mahasiswa berada di SC adalah pukul 22.00 WIB.

Taman CD

Taman ini terletak di antara gedung C dan gedung D. Maka dari itu namanya menjadi taman CD. Disini menjulang 2 pohon rimbun yang membuat suasananya adem, cocok buat nongkrong di siang maupun sore hari.



Suatu Pikiran akan menghasilkan Perbuatan.
Suatu Perbuatan akan menghasilkan suatu Kebiasaan.
Suatu Kebiasaan akan menghasilkan suatu Karakter.
Suatu Karakter akan menghasilkan Masa Depan.
Jadi, mulailah dari pikiran yang baik.

No comments:

Post a Comment

1. Mohon cantumkan sumber jika mengutip artikel
2. Share jika bermanfaat
3. Kritik, saran, dan pertanyaan Saudara sangat saya harapkan